Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengamalkan Sholawat Munjiyat Untuk Jodoh

Cara Mengamalkan Sholawat Munjiyat Untuk Jodoh - Jika selama ini kita mengenal yang namanya sholawat fatih untuk masalah jodoh, pada kesempatan ini mari kita bahas sholawat munjiyat. Tentu anda pasti pernah mendengar atau membaca tentang fadhilat dan keajaiban dari pengalaman orang-orang yang tentu hobi mengamalkan sholawat munjiyat ini.

Dalam mengamalkan rupa-rupa sholawat sangat banyak sekali ragamnya, baik dalam tata-cara mengamalkannya atau jumlah bilangannya. Misal ada yang memberikan jumlah hari misal membaca sholawat selama 40 hari berturut, dan tidak boleh ketinggalan jika ketinggalan harus mengulang dari hari yang ke satu tentunya.

Mungkin para pembaca dalam hatinya banyak yang bertanya, kenapa sih kok banyak orang-orang yang bermasalah, dan akhirnya bisa menemukan jalan keluarnya dengan rajin mengamalkan sholawat, tentu bukan hanya mengamalkan sholawat munjiyat. Karena didalam khasanah ajaran Islam sangat banyak sekali jenis sholawat yang di ajarkan oleh para Ulama terdahulu.

BACA JUGA: Kumpulan Dzikir & Do’a Untuk Dibaca Setiap Ba’da Shalat Fardhu Dan Waktu-Waktu Lainnya

Baiklah kita kupas sedikit jawabannya, kami pastikan disini tentu jawaban kami hanya sekedar pendapat pribadi, jadi tidak pasti kebenarannya. Jadi jika pembaca tidak setuju dan mempunyai pemahaman lain mengenai ini, silahkan di perbolehkan untuk menyampaikan pendapatnya pada kolom komentar dibawah artikel ini.

Mengajarkan sholawat berarti kita mengenalkan untuk dekat dengan Rasulallah, yang mana Rasul adalah kekasih Allah SWT. Karena kita ibaratkan sering menyebutnya namanya pasti hanya orang-orang yang mencintainya, begitu pula dengan sering memanggil Rasul dengan rajinnya membaca sholawat. Dan jaminan Allah tentu sudah sama-sama kita tahu bahwa siapa orang yang bersholawat kepada Rasulallah tentu akan dibalas oleh ganjaran yang tinggi dan akan dicintai oleh Allah SWT.

Jadi intinya jangan heran jika banyak orang bisa menemukan jalan buntu dalam kehidupannya setelah rajin mengamalkan sholat. Begitu juga mengenai kebuntuan jodoh ini bisa insyaAllah menggunakan dengan rajin mengamalkan sholat munjiyat ini.

Cara Mengamalkan Sholawat Munjiyat Untuk Jodoh

Silahkan amalan sholawat munjiyat ini sebanyak 100 X setiap sehabis sholat fardhu 5 waktu, selama 40 hari. Ini dilakukan jika memang anda sangat mendambakan hajat anda segera menjadi kenyataan, misal sekarang anda sedang ingin segera mendapatkan jodoh.

Jika memang sedang sangat santai saja ya bisa anda cukup dengan membacanya 10 X saja setiap sehabis sholat wajib. Untuk lebih memperkuat lakukan Sholat Tahajud dan Sholat Hajat agar senantiasa hati berada dalam zona yakin.

Bacaan Sholawat Munjiyat Arab

Cara Mengamalkan Sholawat Munjiyat Untuk Jodoh

Bacaan Sholawat Munjiyat Latin

Allahumma sholli 'alaa sayyidinaa Muhammadin sholaatan tunjiinaa bihaa min jamii'il-ahwaali wal-aafaati wa taqdhii lanaa bihaa jamii'al-haajaati wa tuthahirunaa bihaa min jamii'is-sayyi'aati wa tarfa'unaa bihaa 'indaka a'lad-darajaati wa tuballigunaa bihaa aqshal-gaayaati min jamii'il-khairaati fil-hayaati wa ba'dal-mamaati

Bacaan Sholawat Munjiyat

Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada junjungan kami Nabi Muhammad Saw yang melaluinya Engkau akan menyelamatkan kami dari semua keadaan yang menakutkan dan membahayakan, dengan rahmat itu Engkau akan mendatangkan semua hajat kami dan membersihkan semua keburukan kami, mengangkat kami pada derajat tertinggi , menyampaikan kami pada puncak tujuan, dari semua kebaikan di waktu hidup dan sesudah mati.

Demikianlah Cara Mengamalkan Sholawat Munjiyat Untuk Jodoh yang bisa kita amalkan dengan penuh keyakinan kepada Allah SWT. Semoga hajat yang anda dambakan segera Allah kabulkan.

Salam  - Beri Jempol69


Post a Comment for "Cara Mengamalkan Sholawat Munjiyat Untuk Jodoh"